Cara Membuat Blog Bersahabat dengan Google Panda


Optimasi SEO Agar Bersahabat dengan Google Panda. Cara agar posisi blog kita baik di pencarian mesin pencari khususnya google. Bisa juga diartikan usaha agar bisa ada di halaman pertama dan kalau bisa jadi nomor satu di search engine google. Pasti sudah banyak yang tahu kalau google sudah meluncurkan algoritma baru yaitu bernama Google Panda. Google Panda ini menggantikan algoritma sebelumnya. Tujuan Google Panda adalah adalah untukk memberikan hukuman kepada blog atau situs yang kontennya itu duplikat atau copy paste dan juga bisa menghapusnya (tidak mengindeksnya) sehingga yang ada pada halaman pertama di pencarian adalah memang hasil yang relevan dan berkualitas.:)

Cara Membuat Blog Bersahabat dengan Google Panda
1. Buatlah konten yang original (karya sendiri) jangan melakukan copy paste atau duplikat konten.
2. Buatlah konten yang lebih variatif, tidak hanya teks tapi juga bisa disertai photo dengan memakai ALT
3. Usahakan blog diupdate secara rutin, selang waktu antar postingan satu dengan yg berikutnya tidak terlalu lama.
4. Hapus posting duplikat karena satu halaman mempengaruhi penilaian google keseluruhan isi blog.
5. Buat blog lebih ringan agar cepat loadingnya dengan cara kurangi widget dan iklan di sidebar.
6. Cari backlink berkualitas dan variatif dengan blogwalking ke blog PR tinggi atau dari twitter dan facebook.
7. Kata kunci disarankan harus ada pada title pada artikel, dan tag header h1 , h2 atau h3 di konten.
8. Pastikan keyword utama ada pada postingan dan di akhir postingan.
9. Buat keyword utama dan pendamping berkisar 2%-5% dari seluruhan postingan dan usahakan ada di setiap paragraf secara alami.
10. Usahakan memberikan sebuah penekan pada keyword dengan tag bold , underline dan italic.
11. Jangan memasang outbond (eksternal) link yang tidak relevan (gak nyambung) dengan tema tulisan.
12. Usahakan untuk memberikan internal link pada tulisan yang masih nyambung (relevan) dengan tulisan yang terdahulu.
13. Disarankan menuliskan postingan minimal 400 kata dan gunakan selalu kategori/label yang relevan.

Algoritma Google Panda ini mementingkan tingkat bounce rate atau pentalan dan durasi pengunjung dalam menelusuir blog. Jadi usahakan pengunjung betah dan berlama-lama di blog kita, caranya bisa dengan membuat related post, internal link dan posting video. Sepertinya kita harus mengaktifkan moderasi komentar atau menghapus komentar yang isinya spam (tidak nyambung).

Google Panda ini akan bisa menjadi sahabat yang baik bagi blogger yang baik, jujur, dan kreatif. Bisa juga Google Panda menjadi musuh bagi blogger yang terbiasa dengan curang dan copy paste.
Semoga tips singkat ini bermanfaat.....

.::Related Posts::.
 
Copyright © 2011. Cksclw blog . All Rights Reserved
Game Downloads | Software Downloads | Appstore for Android | Phones Accessories | Hardware Komputer| Google Adsense | Site Map
Template Design by o-om.com. Powered by blogger