Anda sudah pernah membaca tentang Nokia Kinetic atau Nokia Gem, dua rancangan ponsel masa depan dari Nokia? Nokia Kinetic merupakan ponsel fleksibel sedangkan Nokia Gem menampilkan layar di seluruh bodinya. Nah kali ini ada Nokia Twist yang seperti gabungan dari Nokia Kinetic maupun Gem karena selain fleksibel, seluruh bodi ponsel juga bisa berfungsi sebagai layar yang bisa menerima input sentuhan.